Suaradermayu.com – Belum genap sepekan atas meninggalnya Ipda Tarli, Polres Indramayu kembali berduka, kini Aipda Nego Haryana, meninggal dunia diduga karena serangan jantung.
Sebelumnya dia bertugas di Pos Pengamanan Jalur Pantura wilayah Desa Larangan, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu.
Kapolres Indramayu AKBP Fahri Siregar menjelaskan, almarhum saat bertugas di pos pengamanan pada Selasa (18/4/2023), pukul 23.30 WIB, almarhum mengeluh sakit. Kemudian oleh rekannya, almarhum diminta pulang ke rumah.
Keesokan harinya, Rabu (19/4/2023), pukul 18.00 WIB, almarhum terkena serangan jantung langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.
“Sekitar pukul 20.30 WIB, almarhum dinyatakan meninggal dunia,” kata Fahri, Kamis (20/4/2023).
Menurut keterangan istrinya, kata Fahri, alamarhum mempunyai penyakit komplikasi asam lambung.
“Almarhum meninggalkan seorang istri dan dua orang anak. Anak pertama merupakan anggota Polri dan satunya masih berusia 2 tahun,” ujarnya.
Masih Fahri menyampaikan, almarhum telah dimakamkan di tempat pemakaman umum di Kecamatan Jatibarang. Sebagai bentuk penghormatan terakhir almarhum dimakamkan secara kedinasan dengan diiringi tembakan salvo.
” Semoga almarhum meninggal dunia dalam keadaan khusnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, ” pungkasnya.